24/09/14
Bagaimana hidup setelah mati?
Pastikan iman ada dihati
Amal sholih mengiringi
Hingga senang saat kembali
Terdiam sejenak menghisab diri
Dalam alunan sendu melodi hati
Mencari arti hidup abadi
Akankah ada yang menemani di pembaringan
terakhir nanti?
Tafakur ku dimalam sunyi
Merenungi perjalanan abadi
Airmata tiada arti
Harta benda apalah lagi
Gemetar jasad naif ini
Mengenang salah dan khilaf diri
Adakah waktu yang tersisa
Mengubah sesal yang bermuara
Mengharap ampunan yang terkira
Syafa'at akhirat orang-orang soleha
Akhirnya kusadari
Muara perjalanan ini
Tanah persegi didalam bumi
Tempat kita menunggu hari dibangkitkan kembali
Mempertanggung jawabkan segala perbuatan didunia
Kepada sang Ilahi.
Ada lubang tempat kita terpendam
Luas sempit gelap terang amal yang tentukan
Berharap masa itu tidak mencekam
Hingga terbaring dalam senyuman
Karya bersama puisi estafet teman-teman ODOLis
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar